Kamu sudah pasti tahu dong soal aplikasi Telegram? Nah, sekarang ada yang namanya Telegram X. Untuk yang belum tahu, kali ini saya akan bahas perbedaan Telegram dan Telegram X. Meski namanya terlihat sama, ternyata keduanya merupakan aplikasi yang berbeda. Selain itu, ada perbedaan Telegram dan Telegram X soal fitur di dalamnya serta kegunaannya.
Daftar Isi:
ToggleJadi, kalau ditanya apakah Telegram dan Telegram X itu sama? Jawabannya berbeda aplikasi tapi berada dalam satu naungan pengembang yang sama, yaitu Telegram FZ-LLC. Meski dibuat oleh pengembang yang sama, namun ada perbedaan Telegram dan Telegram X yang bisa langsung kamu ketahui berdasarkan penjelasan berikut ini.
Baca Artikel SelengkapnyaTelegram
Sebelum bahas perbedaan Telegram dan Telegram X, saya akan berikan gambaran luas atau definisi singkat mengenai Telegram. Telegram adalah aplikasi chat yang dikembangkan oleh Telegram Messenger LLP, dirilis pertama kali pada Agustus 2013.
Aplikasi ini dikenal sebagai layanan chatting berbasis cloud agar penggunanya bisa mengakses akun mereka dari berbagai perangkat dengan mudah. Selain itu, Telegram juga menawarkan fleksibilitas dalam berkomunikasi serta berbagi file, baik dalam percakapan satu lawan satu maupun di grup dengan jumlah anggota yang besar.
- Perpesanan Berbasis Cloud: Telegram memanfaatkan teknologi berbasis cloud unyuk mengakses pesan dan file dari berbagai perangkat secara real-time. Baik itu dari smartphone, tablet, maupun desktop, semua bisa disinkronisasi tanpa hambatan.
- Sharing File Berkapasitas Besar: Telegram juga bisa digunakan untuk share jenis file, seperti gambar, video, hingga dokumen, dengan kapasitas maksimal yang besar. Kamu bisa berbagi file hingga 2 GB per file, atau bahkan 4 GB jika menggunakan Telegram Premium, dengan grup hingga 100.000 anggota.
- Fitur Pengeditan dan Penghapusan Pesan: Telegram juga punya fitur untuk mengedit pesan yang sudah terkirim atau menghapusnya, baik untuk diri sendiri maupun penerima.
- Secret Conversations dengan Enkripsi Klien-ke-Klien: Telegram juga menyediakan fitur percakapan rahasia (secret conversations) dengan enkripsi klien-ke-klien. Fitur ini menjamin privasi yang lebih tinggi karena pesan hanya bisa dibaca oleh pengirim dan penerima, tidak ada pihak ketiga yang bisa mengaksesnya.
- Kelemahan dalam Protokol Enkripsi: Salah satu kelemahan yang sering menjadi perhatian adalah Telegram menggunakan protokol enkripsi yang dianggap kurang aman dibandingkan enkripsi end-to-end.
Secara keseluruhan, Telegram adalah aplikasi yang memberikan pengalaman komunikasi yang fleksibel dan aman, terutama bagi kamu yang ingin mudah untuk mensinkronisasi seluruh file yang ada ke berbagai perangkat. Namun, ingat juga bahwa Telegram ini tidak menggunakan enskripsi end-to-end yang biasa digunakan dalam aplikasi chatting pada umumnya.
Telegram X
Nah, kalau tadi kita bahas soal aplikasi Telegram biasa, di sini saya aakn berikan sedikit gambaran soal Telegram X. Telegram X adalah versi alternatif dari aplikasi Telegram yang diluncurkan oleh Telegram Messenger LLP pada tahun 2017.
Aplikasi ini dirancang untuk memberikan pengalaman yang lebih cepat, lebih efisien, dan lebih hemat daya, dibandingkan dengan aplikasi Telegram standar. Telegram X awalnya berasal dari aplikasi pesaing bernama Chellegram, yang kemudian diakuisisi oleh Telegram dan diubah namanya menjadi Telegram X.
- Efisiensi Baterai yang Lebih Baik: Salah satu keunggulan utama Telegram X adalah optimasi penggunaan daya yang lebih efisien, dan hal ini sangat berguna bagi kamu yang sering menggunakan Telegram untuk waktu lama tanpa perlu khawatir baterai cepat habis.
- Animasi yang Lebih Halus: Telegram X juga menawarkan animasi yang lebih halus, terutama untuk stiker dan antarmuka aplikasi secara keseluruhan. Fitur ini membuat pengalaman pengguna terasa lebih dinamis dan responsif, memberikan kesan lebih modern dibandingkan versi standar.
- Kinerja yang Lebih Cepat: Bisa dibilang Telegram X bisa memberikan respons yang lebih cepat, terutama dalam memuat pesan dan media. Ini cocok untuk kamu yang menginginkan aplikasi chatting yang punya performa anti lambat dan lemot.
- Fungsi Mirip dengan Telegram Standar, tetapi dengan Penyesuaian: Meskipun fungsi dasarnya mirip dengan Telegram versi reguler, Telegram X memiliki beberapa penyesuaian, seperti tampilan yang lebih rapi dan navigasi yang lebih lancar. Beberapa fitur eksperimental juga lebih muncul duluan di Telegram X sebelum dirilis di Telegram utama.
Telegram X adalah pilihan yang tepat jika kamu menginginkan aplikasi chatting dengan kinerja optimal, animasi halus, dan efisiensi daya yang lebih baik, tanpa mengorbankan fungsionalitas utama Telegram.
Perbedaan Telegram dan Telegram X
Sebenarnya mungkin setelah membaca penjelasan di atas, sekarang kamu mulai agak paham apa saja perbedaan Telegram dan Telegram X. Namun, jika kamu butuh penjelasan lebih lengkap mengenai perbedaan Telegram dan Telegram X, saya sudah merangkum beberapa perbedaannya melalui penjelasan di bawah ini.
Fitur Gestur Baru yang Berbeda
- Telegram X: Perbedaan Telegram dan Telegram X yang pertama adalah, kamu bisa menikmati fitur gestur yang lebih canggih. Misalnya, untuk berpindah antar-panggilan dan chatting maka kamu cukup geser layar ke kiri atau kanan. Kamu juga bisa membalas atau membagikan pesan dengan menggesernya.
- Telegram: Fitur gestur di Telegram standar lebih terbatas. Kamu tidak akan menemukan fitur gestur dengan geser untuk berbagi atau membalas pesan dengan cara yang sama seperti di Telegram X.
Night Mode dan Bubbles Mode
- Telegram X: Ini dia perbedaan Telegram dan Telegram X yang menarik! Di Telegram X, mode malam lebih canggih karena menggunakan sensor cahaya untuk beralih otomatis antara mode malam dan siang. Selain itu, Telegram X juga memiliki Bubbles Mode untuk mematikan gelembung percakapan dan menampilkan pesan dalam tampilan garis lurus, membuat obrolan terlihat lebih rapi.
- Telegram: Telegram standar memiliki tema gelap, tetapi tidak memiliki fitur night mode otomatis seperti di Telegram X. Selain itu, di Telegram biasa juga tidak ada fitur Bubbles Mode.
Antarmuka Aplikasi
- Telegram X: Telegram X membagi interface-nya menjadi beberapa tab terpisah untuk Chat dan Panggilan, mirip dengan aplikasi chat lainnya seperti WhatsApp sehingga membuat navigasi lebih mudah dan terorganisir.
- Telegram: Di Telegram standar, menu call ditampilkan di dalam menu obrolan, yang membuat tampilan daftar obrolan terlihat lebih padat.
Saved Messages
- Telegram X: Ada lagi perbedaan Telegram dan Telegram X, yaitu fitur Saved Messages. Telegram X menyediakan tab khusus untuk Saved Messages, membuat penyimpanan dan pengelolaan dokumen, media, atau postingan lebih mudah diakses.
- Telegram: Telegram standar memerlukan beberapa langkah untuk mengakses Saved Messages.
Advanced Mode
- Telegram X: Dilengkapi dengan Advanced Mode, Telegram X memberikan beberapa fitur tambahan, seperti menyembunyikan keyboard, pengaturan swipe, dan flashing opsi forward.
- Telegram: Telegram standar tidak memiliki Advanced Mode dengan fitur yang sama.
Penggunaan Stiker
- Telegram X: Stiker di Telegram X ditampilkan lebih dinamis dengan animasi yang lebih halus. Ada area khusus di menu pengaturan untuk menampilkan semua jenis stiker, termasuk stiker animasi.
- Telegram: Telegram standar juga memiliki stiker, tetapi tidak sefleksibel pengelolaannya seperti di Telegram X.
Fitur Pemblokiran
- Telegram X: Selain itu, perbedaan Telegram dan Telegram X ada pada fitur pemblokirannya Telegram X menawarkan lebih banyak opsi keamanan dengan lima metode pemblokiran, termasuk PIN, kata sandi, sidik jari, pola keyboard, dan Montion.
- Telegram: Di Telegram standar, hanya ada dua opsi pemblokiran, yaitu PIN dan kata sandi.
Bagian Pengaturan
- Telegram X: Pengaturan di Telegram X lebih beragam, termasuk pengaturan tema, stiker, GIF, dan chat yang lebih mendetail.
- Telegram: Pengaturan di Telegram standar lebih terbatas dalam hal kustomisasi tema dan fitur lainnya.
Enkripsi Pesan
- Telegram X: Perbedaan Telegram dan Telegram X selanjutnya adalah soal enkripsi. di Telegram X menggunakan enkripsi end-to-end yang lebih andal dan aman untuk memastikan privasi lebih baik dalam percakapan.
- Telegram: Telegram standar menggunakan protokol enkripsi yang dikembangkan sendiri, yang dianggap kurang aman dibandingkan enkripsi end-to-end.
Secret Texting
- Telegram X: Telegram X menggunakan enkripsi end-to-end untuk percakapan rahasia, memberikan keamanan lebih tinggi untuk mengirim personal chat.
- Telegram: Telegram standar juga memiliki fitur Secret Texting, tetapi dengan enkripsi client-to-client, yang sedikit berbeda dari enkripsi end-to-end di Telegram X.
Penghematan Data
- Telegram X: Kemudian, kamu akan menemukan perbedaan Telegram dan Telegram X soal penghematan paket data internet. Pasalnya, Telegram X ini memiliki fitur Penghemat Data yang membantu mengurangi penggunaan data saat kamu menggunakan koneksi internet seluler.
- Telegram: Fitur penghemat data tidak tersedia di Telegram standar.
Performa Aplikasi dan Penggunaan Baterai
- Telegram X: Telegram X dikenal lebih cepat dan lebih hemat daya dibandingkan Telegram standar. Aplikasi ini dirancang untuk efisiensi yang lebih baik dalam hal penggunaan baterai.
- Telegram: Telegram standar mungkin terasa sedikit lebih lambat dalam beberapa aspek dan memakan lebih banyak daya baterai dibandingkan dengan Telegram X.
Melihat semua perbedaan Telegram dan Telegram X tadi, bisa dibilang memang secara fitur Telegram X ini lebih unggul dibandingkan Telegram biasa. Tetapi, banyak pengguna lebih suka Telegram biasa, kalau kamu bagaimana?
Discussion about this post