Cara download sound TikTok memang tidak bisa langsung dari aplikasi TikTok-nya, namun kamu bisa coba tutorial cara download sound TikTok yang sudah saya coba berikut ini. Nah, sebenarnya, cara download sound TikTok ini punya konsep yang mirip seperti cara download video TikTok. Tapi, saya ulangi sekali lagi, bahwa untuk cara download sound TikTok membutuhkan bantuan pihak ketiga, karena Tiktok tidak menyediakan fitur untuk download sound.
Daftar Isi:
ToggleMenariknya, untuk cara download sound TikTok ini, kamu tidak perlu install aplikasi. Cukup kunjungi websitenya, dan kamu copy – paste link sound TikTok yang mau kamu unduh. Lebih bagusnya lagi, cara download sound TikTok ini bahkan bisa kamu praktikkan lewa HP maupun PC. Jika kamu tertarik dan butuh sound TikTok saja, cobain deh cara download sound TikTok berikut ini!
Baca Artikel SelengkapnyaCara Download Sound TikTok
Siapa yang di sini membutuhkan tutorial cara download sound TikTok? Jadi, hal yang perlu kamu siapkan untuk cara download sound TikTok ini mudah, bisa pc atau HP dan yang terakhir adalah kamu membutuhkan koneksi internet yang stabil. Jika semuanya sudah lengkap, berikut kamu bisa cobain cara download sound TikTok sesuai tahapan di bawah ini.
1. Langkah pertama dalam cara download sound TikTok, kamu bisa masuk ke dalam aplikasi TikTok dan carilah video yang sound-nya mau kamu unduh.
2. Setelah itu, klik videonya dan klik ikon panah ke kanan untuk share seperti yang saya contohkan dalam gambar di bawah ini.
3. Jika sudah, kamu bakal masuk ke menu Share dan melihat banyak opsi menu lainnya. Nah, untuk download sound, kamu bisa klik bagian Copy Link seperti yang ada pada gambar.
4. Sekarang beralih ke aplikasi web browser. Kamu bebas pakai aplikasi web browser apapun, ya. Lalu, pada kolom mesin pencari, kamu bisa ketik Tiktok sound downloader. Nanti, akan muncul beberapa pilihan website yang menyediakan layanan download sound TikTok. Silakan pilih salah satunya, namun di sini saya menggunakan MusicallyDown. Untuk lebih simpelnya, bisa klik link ini.
5. Nah, kamu di sini sudah masuk dalam website MusicallyDown, lalu kamu tinggal Paste link video TikTok yang sudah tadi kamu copy. Jika sudah, sekarang kamu bisa klik Download.
6. Di sini ada beberapa pilihan download, untuk download sound TikTok maka kamu klik DOWNLOAD MP3.
7. Oke, hampir selesai, sekarang kamu bisa langsung klik lagi DOWNLOAD MP3 yang mana saja karena keduanya hanya beda server.
Selesai, kini kamu sudah berhasil download sound TikTok dan hasil sound-nya secara otomatis akan tersimpan di dalam folder perangkatmu. Gampang kan?
Tips Download Sound TikTok di PC dan HP
Nah, memang kalau dilihat dari tutorial di atas bahwa download sound TikTok itu sangat mudah. Namun, kamu juga mungkin bakal menemukan beberapa kendala, dan di sini saya akan mencoba memberikan solusinya. Selain itu, ada beberapa tips lain soal download sound TikTok di HP maupun PC, yaitu:
Hati-hati dengan Situs Ilegal atau Tidak Resmi
Tidak bisa disangkal bahwa hampir semua website untuk dwonload sound TikTok merupakan situs ilegal sehingga kamu harus berhati-hati saat mendownload sound TikTok. Situs atau aplikasi yang tidak aman bisa saja mengandung virus atau spyware yang dapat merusak perangkat kamu atau mencuri data pribadi. Jadi, saya sarankan untuk tetap mengontrol penggunaan aplikasi dan situsnya, ya.
Cek Ulasan Aplikasi atau Situs
Tapi, memang kadang ada saja situs ilegal yang tidak mengandung virus. Nah, bagaimana car mengetahuinya? Kamu bisa cek ulasan atau testimoni dari pengguna sebelunya. Kamu bisa cermati apa kekurangan serta kelebihan dari aplikasi atau situs untuk download sound tersebut. Jika testimoninya positif maka kamu bisa aman dalam menggunakan situs tersebut.
Gunakan VPN untuk Koneksi yang Lebih Aman
Cara aman lainnya selain cek testimoni adalah menggunakan VNP. Kamu bisa gunakan VPN untuk menjaga privasi saat mengakses situs download. VPN membantu melindungi data kamu dari ancaman pencurian saat sedang online.
Pahami Hak Cipta
Memang semua sound TikTok ini bisa kamu download kapan pun dan di mana pun. Tapi, kamu juga harus tahu dan perhatikan bahwa sound TikTok ini dilindungi oleh hak cipta sehingga kamu harus punya etika yang benar dalam penggunaan sound TikTok. Hindari menggunakan sound untuk tujuan komersial atau tanpa izin jika sound tersebut memiliki lisensi khusus, ya, karena urusannya dengan hukum.
Perhatikan Keamanan Data Pribadi
Kembali pada pembahasan keamanan data. Salah satu cara lain yang bisa membuat data kamu tetap aman meskipun menggunakan situs yang tidak jelas adalah, jangan sampai memasukkan data pribadi di dalam situs tersebut. Bagaimana maksudnya?
Jangan sampai kamu memberikan informasi seputar email, nomor telepon, atau bahkan alamat. Pasalnya, situs ang meminta data pribadi seperti email atau nomor telepon saat ingin mengunduh sound TikTok kemungkinan memiliki tujuan yang tidak jelas. Jaga keamanan data pribadi kamu dengan tidak memberikan informasi sensitif, ya.
Kenapa Sound TikTok Perlu Didownload?
Pernah bertanya-tanya dan bingung kenapa orang perlu download sound TikTok? Alasan utamanya, biasanya sih bagi konten kreator untuk dijadikan sumber inspirasi. Tapi, kalau kamu mau tahu alasan lain yang lebih lengkap, simak di sini!
Memperkuat Kreativitas Konten di Platform Lain
Dengan mendownload sound TikTok, kamu bisa memperkaya variasi konten di platform lain tanpa harus mencari-cari sound yang sama atau mirip. Jika kamu ingin branding atau gaya konten yang konsisten di berbagai media sosial, mendownload sound TikTok adalah cara yang efektif untuk membuat semua konten punya sound yang sama..
Mengoleksi Sound Favorit
Pernah nggak, kamu merasa sound tertentu di TikTok sangat menggambarkan suasana hati atau bahkan memiliki pesan yang sangat personal? Nah, beberapa pengguna TikTok mendownload sound untuk sekadar menyimpan audio dengan alasan yang personal sehingga mungkin bisa menjadi bahan inspirasi atau hiburan sendiri di waktu-waktu tertentu.
Mendengarkan Offline Tanpa Akses Internet
Tidak bisa dipungkiri bahwa tidak semua orang memiliki akses internet yang stabil, apalagi jika kamu sering bepergian atau berada di tempat yang sulit sinyal. Dengan mendownload sound TikTok, kamu bisa mendengarkan sound tersebut kapan saja, di mana saja, tanpa perlu khawatir soal koneksi internet.
Bahkan, mendownload sound TikTok juga bisa menghemat kuota data, terutama jika kamu sering mengulang sound yang sama. Kelebihan lainnya menyimpan sound secara offline bisa bikin kmau mendengarkan atau menggunakan sound tersebut dalam keadaan offline.
Memudahkan Proses Editing Konten
Saat kamu bekerja dengan aplikasi editing di PC atau HP maka soundini bisa membantu dalam mempermudah oembuatan konten atau proses editing. Kamu bisa langsung memasukkan sound tanpa perlu mengonversi video menjadi audio terlebih dahulu, Jadi lebih hemat waktu dan tenaga kan?
Bahkan kamu bisa menyesuaikan timing sound dengan tepat saat proses editing dengan lebih mudah. Lalu, jika kamu sudah memiliki file audio yang siap digunakan, kamu tidak perlu lagi mencari-cari sound lagi setiap mau mengedit konten baru.
Menghindari Pembatasan atau Perubahan Sound di TikTok
Sound TikTok, apalagi musik yang populer, biasanya akan ada pembatasan atau bahkan dihapus karena alasan hak cipta. Dengan mendownload sound tersebut sebelum terkena pembatasan, kamu masih memiliki sound tersebut karena sudah mengunduh soundnya sebelumnya. Fyi, sound yang sudah diunduh tidak akan hilang meskipun TikTok menghapus atau membatasi penggunaannya.
Nah, sekarang kamu tahu kan bagaimana cara mudah dalam mendownload sound TikTok, lengkap dengan alasan dan tips mendownload sound TikTok. Jadi, apakah kamu sekarang sudah mau mencobanya sendiri?
Discussion about this post