Game Horor PC Indonesia Khas Nusantara untuk ROG dan TUF Kamu

Nusantara kental dengan dunia mistis dan spiritualnya. Terlebih di desa-desa masih sering didengar cerita-cerita lokal tentang dunia mistis dan spiritual.

Seakan-akan dunia itu udah melekat hingga menjadi identitas nusantara.

Meskipun di tengah zaman yang sudah serba modern, Nusantara masih sangat kental dengan identitasnya, disitulah pesonanya hingga lahirlah berbagai game horor PC asli Indonesia.

Persinggungan antara hal tersebut dengan dunia modern, salah satunya terjadi pada dunia game. Ada banyak yang mengimpikan, bagaimana jika dunia msitis tersebut diwujudkan dalam bentuk game.

Sehingga sensasi mistis dapat dirasakan di dalam game tersebut.

Terbukti sudah ada beberapa game tentang mistis tersbut, terlebih juga ada game mistis atau horor buatana asli anak bangsa. Inilah salah satu alasan adanya artikel rekomendasi game horor PC Indonesia ini.

Game berlatar horor atau mistis menjadi salah satu primadona di kalangan gamer Tanah Air.  Apalagi jika game mistis atau game horor tersebut buatan anak bangsa.

Hal ini karena game mistis atau horor buatan anak bangsa banyak yang menghadirkan kejutan saat memainkannya.

Bagaimana tidak, saat memainkan game, kita seolah-olah benar-benar merasakan sensasinya dan seakan-akan diajak nonton ulang.

Sebab hantu-hantu yang ditampilkan di dalam game tersebut adalah hantu yang sudah kita kenal dikeseharian kita.
Berikut adalah beberapa  game horor PC Indonesia yang asli buatan anak bangsa. Layak untuk dipertimbangkan untuk Anda mainkan.

Dijamin, bikin merinding siang dan malam, tentunya game-game berikut dapat dimainkan pada berbagai varian ASUS ROG.

Ghaib – Game Horor PC

Rekomendasi pertama untu game horor PC pertama yaitu Ghaib. Ghaib adalah game yang dibuat oleh para mahasiswa ITB. Game ini rilis untuk pertama kalinya pada tahun 2009.

Game ini tentu memiliki latar horor atau mistis, namun selain latar tersebut, game ini menceritakan tentang dua kakak dan adiknya yang bernama Ikrar sebagai kakanya dan Alya sebagai adiknya.
Kisahnya, kakak beradik tersebut sedang melakukan sebuah perjalanan, saat berada di tengah perjalanan, mereka diusik oleh kuntilanak hingga mereka mengalami kecelakaan.

Setelah itulah alur game itu berjalan.Selain hal tersebut, hal yang menarik lainnya adalah dalam cara mengusir setan, misalkan setan Kuntilanak, pemain diminta membaca ayat-ayat suci Al-Quran melalui mikrofon pemain. Sehingga dengan bacaan tersebut setannya pergi.

Pamali

Rekomendasi game horor PC kedua adalah game Pamali, yaitu istilah lain dari melarang melakukan sesuatu.

Apabila tetap dilakukan suatu hal pamali, maka dampak yang terjadi selanjutnya adalah hal yang sangat buruk atau sangat berbahaya. Pamali dijadikan sebuah nama game horor yang asli buatan anak bangsa, Indonesia.
Game ini memiliki tokoh utama untuk membawa pemain ke dalam kisah seorang pemuda yang bernama Jaka. Alur dalam game itu adalah pemuda yang bernama Jaka tersebut harus menghadapi banyak peristiwa mistis atau horor setelah kembali ke kampung halamannya. Sehingga tantanganya pemain diminta untuk membongkar mesteri yang ada di rumah tua si Jaka.

Insanity (Pulang)

Rekomendasi game horor PC bergenre horor ini diterbitkan oleh Ozysoft, dan diluncurkan di Steam pada 2020. Pada game ini, yaitu Pulang, juga menampakkan hantu-hantu khas Indonesia.

Alur dari game ini bercerita tentang tokoh yang bernama Muhammad Rudiansyah yang sedang mengalami kesulitan dikehidupannya, yaitu terbelit utang.

Di tengah kesulitan hidupnya, tokoh tersebut memutuskan untuk melakukan pesugihan. Dari sini lah alur dari game ini kemudian berlanjut. Keseruannya tidak kalah dengan rekomendasi game horor PC yang lain.

Custom Sidebar

You can set categories/tags/taxonomies to use the global sidebar, a specific existing sidebar or create a brand new one.