Siapa yang mau menjadi FB kreator? Nah, untuk menjadi FB kreator maka kamu harus memahami tentang tools analitik Facebook yang bantu kamu untuk menganalisis dan mengembangkan konten kamu agar bisa lebih sukses.
Daftar Isi:
ToggleSebenarnya dari pihak FB sudah ada dua tools analitik Facebook gratis. Tapi, dari pihak luar pun ada beberapa tools analitik Facebook yang memberikan keuntungan berbeda dari FB.
Nah, kali ini saya akan memperkenalkan setidaknya empat tools analitik Facebook yang bakal sangat berguna untuk kamu yang menggeluti dunia content creator di FB. Mari kita bahas detailnya di bawah ini!
Baca Artikel SelengkapnyaKeuntungan Pakai Tools Analitik Facebook
Sebelum kita bahas satu per satu tentang tools analitik Facebook, kamu harus mengetahui juga berbagai keuntungan yang diberikan tools analitik Facebook. Bukan hanya sekedar untuk mengetahui perilaku penonton, tetapi ada beberapa keuntungan lainnya seperti:
- Memahami Perilaku Penonton: Tools analitik bisa menampilkan data detail tentang perilaku penonton, seperti durasi tonton, waktu puncak penayangan, dan interaksi. Dengan informasi ini, kamu bisa memahami apa yang disukai penonton dan kapan mereka aktif di FB.
- Meningkatkan Kualitas Konten: Data analitik juga membantu kamu mengidentifikasi jenis konten yang paling sukses dan yang kurang diminati oleh penonton. Kamu bisa menggunakan informasi ini untuk memperbaiki dan mengembangkan konten yang lebih sesuai dengan preferensi penonton.
- Optimalisasi Waktu Posting: Analitik mengandung informasi waktu terbaik untuk mengunggah konten berdasarkan aktivitas penonton sehingga kamu bisa menjadwalkan postingan konten pada waktu yang paling efektif.
- Mengukur Efektivitas Campaign: Dengan tools analitik, kamu bisa melacak dan mengevaluasi kinerja campaign iklan atau promosi. Kamu dapat melihat data engagement, klik, dan konversi, sehingga kamu bisa menentukan apakah strategi kampanye berjalan dengan baik atau perlu penyesuaian.
- Segmentasi Audiens: Analitik memungkinkan kamu untuk melihat data demografi seperti usia, jenis kelamin, dan lokasi geografis penonton. Informasi ini berguna untuk menyegmentasi audiens dan menyesuaikan konten agar lebih relevan dan menarik bagi kelompok tertentu.
- Mengidentifikasi Tren dan Pola Perilaku Penonton: Melalui analitik, kamu bisa mengidentifikasi tren dan pola perilaku penonton. Misalnya, kamu bisa melihat jenis konten atau format yang sedang populer kemudian kamu bisa menyesuaikan strategi konten untuk mengikuti tren tersebut.
- Meningkatkan Engagement: Analitik membantu kamu memahami jenis konten yang paling banyak mendapatkan likes, komentar, dan shares. Dengan mengetahui informasi ini, kamu bisa membuat lebih banyak konten untuk mendorong interaksi dan keterlibatan penonton.
- Mengetahui Kinerja Kompetitor: Selain memantau kinerja konten sendiri, tools analitik juga bisa dijadikan alat untuk melihat kinerja kompetitor. Kamu bisa belajar dari strategi mereka yang sukses dan menemukan cara untuk bersaing lebih efektif.
Jadi, dengan menggunakan tools analitik Facebook, kamu bukan hanya bisa mengembangkan konten yang menarik, bahkan kamu bisa tahu bagaimana kinerja kompetitor untuk kemudian dijadikan bahan strategi konten yang baru. Menguntungkan banget kan?
Tools Analitik Facebook Terbaik
Untuk yang ingin coba pakai tools analitik Facebook, saya punya beberapa rekomendasinya di mana rekomendasi ini terdiri dari dua tools resmi dari Facebook dan yang dua lainnya datang dari pihak ketiga. Mari kita cek semuanya!
Meta Business Suite
Meta Business Suite adalah tools analitik gratis untuk mengelola profil Facebook dan Instagram serta akun iklan dalam satu dashboard yang fungsional banget.
Tools analitik Facebook satu ini memberikan akses ke berbagai aktivitas bisnis, analitik halaman Facebook, insight, iklan, dan memantau goals yang kamu butuhkan.
Nah, fyi juga bahwa Facebook Business Manager juga adalah bagian dari Meta Business Suite, dan akun Business Manager sekarang dikenal sebagai portofolio bisnis. Apa saja yang ada di Meta Business Suite?
- Manajemen Iklan dan Retargeting: Kamu bisa mengelola dan mengoptimalkan iklan Facebook dan Instagram secara efisien. Fitur retargeting juga biasanya digunakan untuk menjangkau pengguna yang telah berinteraksi dengan konten kamu sebelumnya sehingga mereka berpotensi menjadi audiens loyal.
- Otomatisasi Inbox: Meta Business Suite juga bagusnya menyediakan alat otomatisasi untuk inbox, memudahkan kamu dalam mengelola pesan dari pelanggan di Facebook dan Instagram secara bersamaan.
- Menjadwalkan Postingan: Kamu dapat menjadwalkan postingan untuk Facebook dan Instagram sehingga kamu bisa lebih konsisten untuk terus memberikan update baru ke audiens. Bahkan, dengan fitur jadwal posting ini bisa lebih hemat waktu.
- Laporan Analitik: Fitur analitik laporan memberikan informasi yang detail tentang performa konten kamu. Kamu bisa melihat metrik, tren, dan laporan lainnya untuk memahami bagaimana postingan kamu berkerja.
- Peran dan Izin Pengelola: Kamu bisa mengatur peran dan izin untuk tim kamu, jadi hanya anggota atau orang tertentu yang memiliki akses sesuai dengan tugas mereka.
Keuntungan yang kamu dapatkan tadi bisa kamu gunakan secara gratis. Tapi bagaimana cara mengaksesnya? Mudah, untuk cara menggunakan Meta Business Suite bisa ikuti tutorial ini:
- Buka Meta Business Suite dan klik pada Insights, letaknya ada di layar utama. Di sana, kamu akan melihat insight untuk Facebook. Kamu juga dapat mengakses insight Instagram dengan memilih Instagram dari menu dropdown di sebelah kanan.
- Kemudian, untuk mendapatkan detail lebih lanjut tentang metrik Instagram dan Facebook akun yang kamu kelola, klik kategori yang ada di menu sebelah kiri.
- Untuk melihat metrik konten Facebook tanpa menampilkan data Instagram, klik pada menu “Content” di sebelah kiri. Kemudian, buka menu dropdown “Ads, Posts, and Stories” dan hilangkan centang pada opsi Instagram.
Nah, hanya seperti itu menggunakan Meta Business Suite. Gampang banget kan? Kamu bisa mengulik dan riset lebih jauh soal tools ini. Kalau ada yang sudah pernah coba, bisa bagikan pengalamanmu di kolom komentar, ya.
Creator Studio
Selain Meta Business Suite, kamu juga bisa andalkan Creator Studio untuk mengelola akun Facebook dan Instagram. Sebenarnya ia termasuk dalam Meta Business Suite.
Dengan Creator Studio, kamu bisa menjadwalkan konten dan membalas pesan secara otomatis. Alat ini juga bisa kamu manfaatkan untuk melacak monetisasi dan mengukur performa konten di seluruh akun kamu.
Di sini ada fitur dashboard yang lengkap sehingga kamu dapat memantau kinerja konten, pertumbuhan profil, dan mendapatkan berbagai insight yang lebih detail tentang konten yang kamu buat. Berikut adalah fitur utama yang ditawarkan oleh tools analitik Facebook, Creator Sutidio:
- Calendar Planner: Creator Studio menyediakan kalender perencana untuk mengatur jadwal konten dengan lebih teratur. Fitur ini membantu kamu merencanakan dan melihat keseluruhan jadwal posting dengan mudah dan lebih rapi.
- Penjadwal Konten: Kamu juga dapat menjadwalkan postingan untuk Facebook dan Instagram sehingga kamu bisa terus upload konten pada waktu yang tepat untuk mencapai audiens yang lebih luas dan meningkatkan engagement.
- Monetisasi: Creator Studio juga bisa digunakan untuk mengelola rencana atau target monetisasi konten kamu. Kamu bisa melacak pendapatan dari iklan, video, dan berbagai sumber monetisasi lainnya di satu dashboard.
- Pemantauan Iklan: Alat ini bahkan punya fitur untuk memantau iklan dalam melacak kinerja iklan yang dipasang dalam kontenmu. Kamu bisa melihat metrik tentang jangkauan, interaksi, dan konversi untuk setiap iklan.
- Insight dan Analitik: Dengan Creator Studio, kamu bisa mendapatkan berbagai insight dan analitik untuk kinerja konten kamu. Fitur ini memberikan data tentang interaksi, pertumbuhan followers, dan metrik lainnya untuk lebih memahami audiens. Kalau kamu sudah bisa memahami mereka maka kamu bisa lebih mudah menentukan strategi konten.
Jadi, Creator Studio ini bakal bantu kamu untuk mengelola dan mengoptimalkan konten di Facebook dan Instagram dengan lebih efisien. Bahkan tools analitik Facebook ini punya fitur untuk menjadwalkan konten, memantau monetisasi, dan mendapatkan informasi detail soal konten dan audiensmu.
Sprout Social
Kalau tools analitik Facebook satu ini pihak ketiga, namanya Sprout Social. Ia merupakan sebuah software manajemen media sosial yang terintegrasi dengan Facebook, Instagram, dan platform media sosial lainnya.
Dengan tools analitik Facebook dan pelaporan media sosial yang lengkap dan fokus pada kebutuhan kreator, Sprout Social bakal memberikan evaluasi data, membuat laporan, dan mengoptimalkan strategi untuk ROI yang lebih baik. Berikut adalah beberapa fitur utama dari Sprout Social:
- Smart Inbox: Smart Inbox digunakan untuk mengelola semua pesan dari berbagai platform media sosial di satu tempat sehingga memudahkan kamu untuk tetap responsif terhadap audiens tanpa harus berpindah-pindah aplikasi.
- Analisis Kompetitor: Alat analisis kompetitor ini membantu kamu memahami posisi dan performa kompetitor di media sosial.
- Penjadwalan Konten. Tools analitik Facebook ini juga punya fitur untuk menjadwalkan konten di berbagai media sosial, termasuk FB, dalam satu dashboard.
- Social Listening: Fitur social listening digunakan untuk memantau informasi tentang merek, industri, atau topik tertentu di media sosial.
- Mengukur Interaksi di Facebook: Ia juga punya tools untuk mengukur likes, komentar, dan shares agar kamu bisa lebih memahami seberapa baik konten kamu diterima oleh audiens.
- Otomatisasi Chatbot: Di sini juga ada chatbot yang membantu kamu menangani pertanyaan umum dan interaksi dengan audiens secara otomatis.
- Identifikasi Topik Trending: Fitur ini bisa kamu manfaatkan untuk mengidentifikasi topik yang sedang populer di media sosial. Kamu bisa menggunakan informasi ini untuk membuat konten yang lebih relevan dan menarik bagi audiens.
Saya akui bahwa tools analitik Facebook satu ini lebih lengkap. Tetapi, perlu kamu ketahui bahwa Sprout Social bukanlah alat gratis, alias berbayar yang memang biasanya digunakan oleh para konten kreator profesional.
Hootsuite
Hootsuite ini setipe dengan Sprout Social. Dia juga merupakan tools analitik Facebook pihak ketiga dan berbayar. Meskipun berbayar, Hootsuite juga memberikan fitur yang tergolong lengkap, seperti:
- Analitik yang Detail: Hootsuite punya fitur untuk melacak data dari berbagai platform media sosial secara bersamaan, termasuk Facebook, Twitter, Instagram, dan LinkedIn.
- Bentuk Laporan Kustom: Kamu bisa membuat, mengekspor, atau menjadwalkan laporan media sosial yang diatur oleh dirimu sendiri secara kustom untuk untuk dikirimkan secara otomatis ke email atau pesan lainnya.
- Heatmap: Di sini ada heatmap yang menunjukkan kapan audiens online. Alat ini juga memberikan rekomendasi waktu terbaik untuk memposting konten sesuai dengan akun Facebook yang kamu kelola.
- Template Laporan Facebook: Di sini juga ada berbagai template laporan Facebook untuk kamu lebih mudah menganalisis detail tentang metrik yang paling berguna untuk konten Facebook kamu.
Walaupun berbayar, tools satu ini akan sangat membantu kamu sebagai konten kreator dalam menganalisis dan memantau performa konten. Jadi, kamu mau coba pakai alat ini?
Kesimpulan
Alat analitik Facebook itu memang ada yang tersedia secara gratis. Tetapi, alat gratisan dari Facebook punya batasan sendiri. Jika kamu butuh data yang lebih detail untuk keperluan profesional, sebaiknya gunakan alat analitik pihak ketiga. Jadi, sesuaikan saja dengan kebutuhan kamu, ya.
Discussion about this post