ZenCreator
No Result
View All Result
  • Contents
  • News
  • Event
  • Promotion
  • Review
  • Tips
  • Video
    • TVC
SUBSCRIBE
  • Contents
  • News
  • Event
  • Promotion
  • Review
  • Tips
  • Video
    • TVC
No Result
View All Result
ZenCreator
No Result
View All Result

Sinyal WiFi anda lemah? Coba lakukan ini!

Fauzan Irawan by Fauzan Irawan
07-12-2022
Reading Time: 4 mins read
16
Sinyal WiFi anda lemah? Coba lakukan ini!

Memperkuat sinyal Wifi jadi aktivitas yang sering dilakukan para pengguna laptop, terutama bagi kamu yang belajar atau bekerja dari rumah. Soalnya, kebutuhan wireless fidelity (Wifi) menjadi salah satu kebutuhan utama untuk terus produktif dan terhubung dengan internet.

Daftar Isi:

Toggle
    • Rekomendasi Aplikasi Online untuk Menulis Not Balok
    • 2 Cara Membuat Rangkuman Dari Video YouTube, Bisa Pakai AI
    • Cara Reset Laptop ASUS Ke Setelan Pabrik (Factory Reset)
  • 1. Pilih Teknologi Wifi Terbaru
  • 2. Pilih Posisi yang Tepat
  • 3. Jauhkan Laptop dari Perangkat Elektronik Lain
  • 4. Pilih Channel Wifi yang Kosong atau Sedikit Pengguna
  • 5. Gunakan Wifi Repeater
  • 6. Kontrol Aplikasi Pemakan Bandwidth
  • 7. Gunakan Sistem Keamanan yang Baik

BACAJUGA

Rekomendasi Aplikasi Online untuk Menulis Not Balok

2 Cara Membuat Rangkuman Dari Video YouTube, Bisa Pakai AI

Cara Reset Laptop ASUS Ke Setelan Pabrik (Factory Reset)

Kini memang mudah menemukan hotspot yang menyediakan layanan internet secara gratis maupun berbayar. Sayangnya, terkadang kita harus mengetahui cara memperkuat sinyal Wifi karena tidak semua hotspot memiliki jaringan internet yang bagus.

Baca Artikel Selengkapnya

1. Pilih Teknologi Wifi Terbaru

Memperkuat sinyal Wifi yang cukup efektif adalah mengganti wireless card di laptop atau PC dengan teknologi terbaru. Kini, terdapat lima jenis teknologi yang tersedia yakni Wireless A, B, G, N, dan AC.

Teknologi Wireless A, B, dan G merupakan teknologi lama yang kecepatannya masih lambat. Sementara Wireless N dan AC adalah teknologi mutakhir yang lebih cepat. 

Selain itu, kamu juga perlu menggunakan router dengan kualitas yang baik. Jadi, jika router yang digunakan sudah menggunakan teknologi wireless N dan AC, gunakan juga wireless card dengan teknologi keduanya agar maksimal.

2. Pilih Posisi yang Tepat

Memilih tempat yang tepat menjadi pilihan untuk memperkuat sinyal Wifi di laptop, terutama buat kamu yang ingin memanfaatkan hotspot di tempat umum. Hal ini karena sinyal Wifi menggunakan udara sebagai medium perambatannya. Semakin sedikit penghalang, semakin baik sinyal yang didapat.

Kamu bisa pilih tempat yang dekat dengan router untuk memperkuat sinyal Wifi laptop menjadi lebih baik. Pastikan, antara perangkatmu dengan router tidak ada penghalang, seperti tembok tebal atau benda padat lainnya yang bisa menahan sinyal.

3. Jauhkan Laptop dari Perangkat Elektronik Lain

Selain posisi router yang menentukan sinyal, perangkat elektronik lain di sekitarmu juga bisa mengganggu kualitas sinyal Wifi. Seperti perangkat yang menggunakan bluetooth atau microwave.

Untuk mengatasinya, kamu bisa menjauhkan berbagai perangkat elektronik tersebut dari router. Kamu juga bisa memperkuat sinyal Wifi dengan router dual band agar frekuensinya mudah untuk dipindahkan.

4. Pilih Channel Wifi yang Kosong atau Sedikit Pengguna

Untuk kamu yang sering menggunakan hotspot di tempat umum seperti cafe yang terdapat banyak orang, masalah yang dihadapi biasanya soal kecepatan sinyal Wifi yang makin menurun. Penyebabnya bisa jadi karena kamu 

Maka dari itu, kamu bisa mengatasinya dengan berada pada channel yang sama dengan router yang dipakai banyak orang. Untuk mengatasinya, pilihlah channel Wifi yang kosong atau yang sedikit penggunanya agar tidak terjadi gangguan sinyal. Kamu dapat menggunakan aplikasi inSSIDer untuk melakukan trik ini.

5. Gunakan Wifi Repeater

Wifi repeater adalah alat untuk menangkap sinyal Wifi, lalu memancarkannya kembali dengan sinyal yang lebih kuat. Alat ini juga biasa disebut dengan penguat sinyal yang efektif ditempatkan pada daerah dengan penerimaan sinyal Wifi yang buruk.

Perangkat ini juga cukup bagus digunakan di tempat yang memiliki banyak penghalang, seperti tembok. Kini sudah banyak Wifi repeater dengan harga terjangkau, atau kamu bisa memanfaatkan router lama yang sudah tidak terpakai menjadi sebuah repeater untuk memperkuat sinyal Wifi di laptop.

6. Kontrol Aplikasi Pemakan Bandwidth

Nah, tips memperkuat sinyal Wifi ini untuk kamu yang memiliki akses router alias admin dari channel Wifi. Jika di tempatmu banyak orang yang menggunakan koneksi Wifi, tentu mempengaruhi kualitas sinyal. Aktivitas seperti nonton video streaming, online game, atau mengunduh file Torrents, adalah beberapa penyebab koneksi menjadi lambat.

Sebagai admin, kamu bisa mengatasinya dengan mengatur Quality of Service atau QoS di router untuk mengontrol penggunaan bandwidth. Dengan cara tersebut kamu dapat memprioritaskan sebuah layanan di atas layanan lainnya agar tidak terjadi penggunaan bandwidth yang berlebihan.

7. Gunakan Sistem Keamanan yang Baik

Jika semua sudah dilakukan, tapi kecepatan internet kamu masih lambat. Mungkin cara ini bisa dilakukan. Kamu perlu mengecek berapa perangkat yang mengakses Wifi kamu.

Apalagi jika kamu memiliki paket internet yang cepat, tapi ternyata tetap lambat ketika diakses via Wifi, bisa jadi ada orang lain yang membobol menggunakan koneksi Wifi kamu.

Maka dari itu, gunakanlah sistem keamanan yang baik. Sistem enkripsi terbaik saat ini adalah WPA2. Selain itu, gunakan password yang unik agar tidak mudah ditebak oleh para hacker.

Tips dan trik di atas hanyalah untuk memperkuat penangkapan sinyal Wifi dan bukan mempercepat koneksi internet. Sebagus apapun sinyal Wifi yang kamu terima, kualitas koneksi akan tetap bergantung dengan  paket internet yang kamu berlangganan.

ShareSendShareShare
  • Sale! ASUS Vivobook S14 S3407QA

    ASUS Vivobook S14 S3407QA – IPSP151M – Matte Gray

    13.599.000  Original price was: 13.599.000 .10.069.050 Current price is: 10.069.050 .
    BUY
  • Sale! ASUS Vivobook S14 M3407HA

    ASUS Vivobook S14 M3407HA Ryzen 7 260 1TB SSD 16GB WUXGA IPS Win11+OHS

    15.799.000  Original price was: 15.799.000 .13.364.000 Current price is: 13.364.000 .
    BUY
  • Sale! ASUS Vivobook S14 S3407CA Ultra 5 225H 1TB SSD 16GB WUXGA IPS Win11+OHS

    ASUS Vivobook S14 S3407CA Ultra 5 225H 1TB SSD 16GB WUXGA IPS Win11+OHS

    15.499.000  Original price was: 15.499.000 .12.064.000 Current price is: 12.064.000 .
    BUY
Fauzan Irawan

Fauzan Irawan

Artikel Terkait

Komisi Affiliate Produk ASUS
Contents

Sambut 12.12 Komisi Affiliate Produk ASUS Naik 5%!

30/11/2025
ASUS ProArt P16
Contents

ASUS ProArt P16 (H7606WW): Laptop Premium untuk Kreator Profesional

25/11/2025
Cara Membuat Content Plan Instagram
Contents

7 Cara Membuat Content Plan Instagram untuk Para Konten Kreator

13/10/2025
Next Post
Mending mana? Headphone vs Earphone

Mending mana? Headphone vs Earphone

Comments 16

  1. Avatar Ren says:
    3 years ago

    Ternyata bisa ya cek jumlah user yang akses satu jaringan wifi

    Reply
    • Joe Candra P says:
      3 years ago

      Iyess kak

      Reply
  2. Avatar Darwin says:
    3 years ago

    wah boleh dicoba nih

    Reply
    • Joe Candra P says:
      3 years ago

      Gasskeun kak

      Reply
  3. Angger Dhestya says:
    3 years ago

    Ho ho ho, bakal dicoba deh nanti

    Reply
    • Joe Candra P says:
      3 years ago

      Wajibbb hahah

      Reply
  4. Kang Didno says:
    3 years ago

    satu lagi upgrade akses internet ke yang lebih besar

    Reply
    • Avatar Galeri PAK DIMAS says:
      3 years ago

      kalau ini auto kenceng kang 😅

      Reply
  5. Avatar Galeri PAK DIMAS says:
    3 years ago

    terima kasih ilmunya 🙏

    Reply
    • Joe Candra P says:
      3 years ago

      No 3 agak berat nih. Yuk bisa yuk joe hehe

      Reply
  6. Avatar Galeri PAK DIMAS says:
    3 years ago

    nomor 5 dan 6 terbukti 😁

    Reply
    • Joe Candra P says:
      3 years ago

      Yuhu pak dim

      Reply
  7. Avatar Fajar Nugraha Wahyu says:
    3 years ago

    Wah jangan lemah lemah dong harus kuat

    Reply
  8. Aan Pambudi says:
    3 years ago

    Tutorial yang bermanfaat

    Reply
  9. Dian Radiata says:
    3 years ago

    Boleh dicoba niih

    Reply
  10. Kang Didno says:
    3 years ago

    memang ada beberapa penyebab lemotnya wifi dan yang pasti sih karena yang menggunakan wifi banyak oleh karena itu tambahan perbesar bandwithnya

    Reply

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Artikel Populer

Ukuran Header Google Form Terbaru 2025

Ukuran Header Google Form Terbaru 2025, Jangan Sampai Salah, ya!

11/03/2025
Perbedaan CapCut Pro dan Biasa

7 Perbedaan CapCut Standard dan Pro, Mana yang Lebih Worth?

25/10/2025
6 Perbedaan ASUS Vivobook dan ExpertBook

6 Perbedaan ASUS Vivobook dan ExpertBook, untuk Sehari-hari dan Bisnis

17/10/2024
5 Aplikasi AI Membuat Foto Bergerak Gratis, Fotonya Terlihat Hidup!

5 Aplikasi AI Membuat Foto Bergerak Gratis, Fotonya Terlihat Hidup!

08/06/2025
4 Cara Kerja Algoritma Facebook

Cara Kerja Algoritma Facebook Terbaru 2025, untuk Strategi Konten Maksimal

16/02/2025
Contoh Hook Konten FB 1

90 Contoh Hook Konten FB Pro yang Langsung Menarik Perhatian Audiens

27/12/2025
No Result
View All Result

© 2024 Zencreator - Unlock Your Creativity.

No Result
View All Result
  • Contents
  • News
  • Event
  • Promotion
  • Review
  • Tips
  • Video
    • TVC

© 2024 Zencreator - Unlock Your Creativity.

Are you sure want to unlock this post?
Unlock left : 0
Are you sure want to cancel subscription?