Halo sahabat Zencreator, kembali lagi bersama saya Ernesthy pemilik website XKOMODOTCOM. Kalau sebelumnya saya membuat artikel tutorial cara membuat akun di Zencreator, kali ini saya ingin membagikan panduan cara membuat link affiliate program Zencreator.
Daftar Isi:
ToggleTutorial Cara Membuat Link Affiliate Program Zencreator
Untuk panduannya cukup sederhana saja, kamu cukup ikuti langkah-langkah berikut:
- Buka website Zencreator dan login ke akun Zencreator kamu atau buat akun Zencreator jika belum memiliki akun.
- Klik akun Profile Zencreator kamu di pojok kanan atas > Klik Profile.
- Pada halaman Profile Zencreator > Klik tab menu Profile.
- Gulir layar ke bawah > Maka kamu akan melihat menu Affiliate Program, Copy Link tersebut dan sebarkan.
- Selesai.
https://zencreator.id/?mref=Ernesthy
Di atas adalah link affiliate program milik saya dan kata Ernesthy adalah username akun Zencreator milik saya.
Penting
Ingat dan catat username yang terdapat pada Link Affiliate Program.
Contoh link affiliate program Zencreator
Untuk menggunakan dan membuat link affiliate program Zencreator kamu bisa menambahkan username milik kamu ke link berikut
https://zencreator.id/register/?mref=username
Silakan ganti kata username dengan username milik kamu, sehingga nantinya akan menjadi seperti link ini:
https://zencreator.id/register/?mref=Ernesthy
Di atas adalah link affiliate program Zencreator yang sudah saya edit menggunakan username milik akun saya dan link tersebut lah yang saya gunakan untuk mengajak orang-orang bergabung di Zencreator.
Saran
Link affiliate program yang sudah kamu buat dipersingkat menggunakan link bit.ly seperti yang saya lakukan. Link affiliate program yang saya sebarkan dalam bentuk seperti ini: bit.ly/zencreator-id dan bit.ly/daftar_zencreator.
Tips Mengajak Orang Bergabung di Zencreator
Untuk mengajak orang bergabung di Zencreator, buatlah content yang menarik dan mengandung alasan kuat kenapa orang harus ikut bergabung di Zencreator.
1. Contoh content yang saya buat di Twitter
Di thread Twitter yang saya buat di atas merupakan panduan untuk membuat akun Zencreator, lalu di bawahnya saya sisipkan sebuah keterangan beserta benefit apa saja yang bisa orang dapatkan jika bergabung menjadi bagian dari content creator di Zencreator.
2. Contoh content ajakan bergabung di Zencreator
Contoh content kedua yang saya buat ini berbeda dengan content pertama, untuk thread kedua saya memanfaatkan jumlah Zencred yang sudah saya kumpulkan sebanyak 2.8 juta dan sekarang sudah lebih dari 3 juta Zencred yang saya kumpulkan.
Contoh content kedua ini mengandung flexing yang sangat digemari oleh kebanyakan orang +62 dan tentunya informasi yang kamu kasih harus berupa FAKTA bukan sekedar clickbait, hoax ataupun edit -an.
Ada banyak contoh content yang saya sebar di seluruh akun sosial media milik saya, seperti Twitter, YouTube, dan website saya xkomo.com. Saya tidak sebar di Facebook karena link affiliate program milik Zencreator tidak berfungsi di Facebook.
Penting
Sistem Referral atau link affiliate milik Zencreator ini mengharuskan orang tersebut harus langsung mendaftar setelah mereka mengunjungi link milik kita, jika dia mengakses halaman lain terlebih dahulu sebelum mendaftar, maka sistem tidak akan membaca kalau mereka bergabung menggunakan link affiliate milik kita.
Kumpulkan Zencred yang Banyak, Supaya Bisa Dapat Laptop Gratis!
Sekian artikel tutorial cara membuat link affiliate program Zencreator kali ini, kalau punya pertanyaan atau request panduan dan tips lainnya. Tulis saja di kolom komentar ya, nanti kita diskusikan bersama.
Discussion about this post