ZenCreator
No Result
View All Result
  • Contents
  • News
  • Event
  • Promotion
  • Review
  • Tips
  • Video
    • TVC
SUBSCRIBE
  • Contents
  • News
  • Event
  • Promotion
  • Review
  • Tips
  • Video
    • TVC
No Result
View All Result
ZenCreator
No Result
View All Result

8 Cara Mendapatkan Uang di Snack Video, Bisa Jadi Passive Income

Listiorini Ajeng Purvashti by Listiorini Ajeng Purvashti
15-07-2024
Reading Time: 6 mins read
0
Cara Mendapatkan Uang di Snack Video

Mau tahu cara mendapatkan uang di Snack Video? Oke, saya akan bahas cara mendapatkan uang di Snack Video. Tetapi, sebelum itu, kita akan bahas sedikit dulu apa itu Snack Video? Apakah ia adalah sosmed atau hanya platform sharing video saja?

Daftar Isi:

Toggle
    • 6 Telegram Video Downloader
    • 5 Cara Mengatasi Microphone Zoom Tidak Berfungsi di Laptop
    • Cara Melihat Subscriber YouTube Milik Kita Dan Orang Lain Dengan Mudah!
  • Cara Mendapatkan Uang di Snack Video
    • 1. Bonus Sebagai Pengguna Snack Video Baru
    • 2. Like dan Follow Pengguna Snack Video Lainnya
    • 3. Daftar Program Creator Rewards
    • 4. Undang Teman untuk Daftar Akun Snack Video
    • 5. Tonton Konten Video yang ada di Snack Video
    • 6. Live Streaming
    • 7. Main Game
    • 8. Check-in Harian

BACAJUGA

6 Telegram Video Downloader

5 Cara Mengatasi Microphone Zoom Tidak Berfungsi di Laptop

Cara Melihat Subscriber YouTube Milik Kita Dan Orang Lain Dengan Mudah!

Jadi, Snack Video ini adalah salah satu sosial media yang konsepnya mirip dengan TikTok. Karena ia memiliki konsep mirip TikTok maka di dalam Snack Video ini berisi konten-konten video, rata-rata konten video berdurasi pendek.

Nah, dengan mengupload konten video di Snack Video maka kamu bisa mendapatkan koin, dengan catatan memenuhi syarat sebagai konten kreator di Snack Video. Jika sudah begitu maka Snack Video akan memberikan koin yang nantinya koin tersebut bisa dikonversikan berupa uang.

Tapi, menariknya Snack Video ini bukan hanya mengandalkan video saja untuk mendapatkan uang karena masih ada beberapa fitur lainnya yang bisa kamu coba untuk cara mendapatkan uang di Snack Video. Nah, itulah yang akan saya bahas.

Jadi, kalau kamu mau tahu cara mendapatkan uang di Snack Video, mari langsung simak artikelnya, ya!

Baca Artikel Selengkapnya

Cara Mendapatkan Uang di Snack Video

Selain harus mengupload video, ada beberapa cara mendapatkan uang di Snack Video yang mudah dan simple. Pasti semua pengguna bisa melakukannya tanpa perlu effort berlebih. Bahkan, ada cara mendapatkan uang di Snack Video dengan main game lho!

1. Bonus Sebagai Pengguna Snack Video Baru

Bonus Sebagai Pengguna Snack Video Baru

Cara mendapatkan uang di Snack Video yang pertama adalah dengan mendaftar akun Snack Video. Jadi, setiap pengguna baru bakal diberi bonus dan hadiah spesial setelah melakukan pendaftaran akun Snack Video.

Nah, hadiahnya ini berupa koin dan nanti jumlah koinnya akan tercantum di bagian profil setiap penggunanya. Lalu, berkat koin inilah kamu juga bakal mempelajari dan mencoba misi-misi harian dari Snack Video untuk mengklaim koin lainnya setiap hari. Koin yang kamu kumpulkan bisa ditukarkan menjadi uang.

2. Like dan Follow Pengguna Snack Video Lainnya

Seperti yang sudah dikatakan sebelumnya bahwa menjalankan misi maka kamu sudah melakukan salah satu cara mendapatkan uang di Snack Video. Nah, salah satu misi yang bisa kamu lakukan untuk menambah koin adalah Like dan Follow konten atau akun pengguna Snack Video lainnya.

Jika kamu rajin mengikuti aturan like dan follow ini maka kamu bisa mendapatkan koin hingga 2000 koin setiap kali menuntaskan misinya. Nah, biasanya misi like dan follow ini hanya dilakukan sehari sekali, ya.

3. Daftar Program Creator Rewards

Daftar Program Creator Rewards

Tapi, kalau kamu mau coba cara mendapatkan uang di Snack Video dengan cara yang lebih kreatif, cobain jadi konten kreatornya Snack Video. Mereka menyediakan yang namanya Program Creator Rewards.

Program ini memang tidak semua orang bisa daftar karena semua bergantung pada syarat yang sudah dipenuhi oleh pengguna. Tetapi, kamu tetap boleh mendaftarkan diri untuk mengikuti programnya dengan cara mendaftar seperti ini:

  • Pertama, kamu buka aplikasi Snack Video dan masuk ke akun Snack Video yang kamu punya.
  • Kemudian, kamu klik dan masuk pada menu Creator Rewards > Creator Now untuk daftar programnya.
  • Lalu, kamu bisa coba upload video di Snack Video sebagai konfirmasi bahwa kamu ingin menjadi bagian dari program.
  • Sebelum upload, saya sarankan untuk edit dulu videonya menggunakan alat edit di Snack Video.
  • Jika sudah, lalu kamu bisa langsung post videonya.
  • Sekarang, kamu tinggal tunggu saja apakaah video yang kamu upload tadi bisa memenuhi syarat atau tidak.

Nah, sambil menunggu konfirmasi dari pihak Snack Video, sebaiknya kamu mulai bikin konten lainnya agar akun kamu bisa lebih ramai dan pihak developer alias Snack Video bisa semakin percaya bahwa kamu adalah konten kreator.

4. Undang Teman untuk Daftar Akun Snack Video

Cara mendapatkan uang di Snack Video lainnya adalah mengundang teman untuk join sosmed Snack Video. Nah, sistemnya adalah menggunakan kode referal yang mana semua pengguna pasti akan mendapatkannya ketika mendaftar akun Snack Video.

Setiap kali kamu berhasil membawa atau mengundang teman untuk membuat akun Snack Video maka kamu bisa berpeluang untuk mendapatkan uang hingga Rp77.000 setiap pendaftaran teman. Uangnya itu nanti akan langsung masuk ke dompet digital atau rekening bank.

Tetapi, kamu juga harus tahu bahwa cara mendapatkan uang di Snack Video yang satu ini hanya berlaku maksimal 7 hari setelah kamu mendaftarkan diri sebagai anggota baru di Snack Video, ya.

5. Tonton Konten Video yang ada di Snack Video

Snack Video
sumber gambar: Gizmologi

Bahkan, hanya dengan nonton konten-konten video yang ada di Snack Video pun bisa menjadi salah satu cara mendapatkan uang di Snack Video dengan mudah lho. Kalau nonton video ini uangnya masih berupa koin, ya.

Jadi, yang perlu kamu lakukan adalah menonton video dan kemudian membagikan konten video yang kamu tonton ke sosmed lain, misal WA, FB, atau Twitter. Kalau ada teman yang ikutan buka link konten videonya maka kamu bisa mendapatkan tambahan koin.

6. Live Streaming

Nah, kalau Live Streaming mungkin salah satu fitur menghasilkan uang yang banyak hadir di aplikasi sosmed, ya? Snack Video juga ternyata memberikan fitur atau fasilitas untuk penggunanya melakukan Live Streaming untuk bisa menghasilkan uang.

Caranya bagaimana? Pertama, kamu harus memastikan dulu bahwa akun Snack Video yang mau dibuat Live Streaming itu sudah memiliki minimal 100 followers. Setelah memiliki 100 followers, silakan lakukan Live Streaming.

Dapat dari mana uangnya? Nah, nanti jika ada penonton yang ‘nyawer’ stiker buat kamu maka kamu bisa kumpulkan stiker tersebut yang bisa kamu konversikan berupa koin. Kemudian, koin tersebut bisa kamu jadikan uang. Jadi, semakin banyak followers maka semakin besar peluang kamu mendapatkan stiker saat Live Streaming.

7. Main Game

Kelebihan Snack Video
sumber gambar: Gizmologi

Menurut saya ini adalah salah satu cara menghasilkan uang di Snack Video yang paling mengasyikan sampai bikin lupa waktu. Ada fitur Game di dalam Snack Video. Game yang mereka hadirkan adalah game santai dan sangat ringan.

Namun serunya adalah, setiap kamu mainkan game di Snack Video dalam durasi tertentu maka kamu berhak mendapatkan koin. Nah, koin itulah yang nantinya dijadikan bahan passive income kamu dari Snack Video.

8. Check-in Harian

Terakhir agar kamu bisa menghasilkan uang di Snack Video secara maksimal adalah, pastikan kamu selalu login atau setidaknya buka profil akun Snack Video kamu. Kenapa? Pasalnya, setiap hari Snack Video bakal memberikan koin gratis dengan jumlah variatif, mulai dari 350 koin hingga 4200 koin selama 14 hari berturut-turut.

Ya, selesai sudah kita bahas tentang tutorial mendapatkan uang dari Snack Video. Melihat ternyata ada banyak cara untuk mendapatkan uang dengan hanya main sosmed, bisa saya simpulkan bahwa kini sosmed berarti bukan hanya untuk hiburan saja, ya.

Jika kamu bermain sosmed dengan cara profesional dan efektif maka kamu bisa jadikan sosmed sebagai passive income yang lumayan untuk nambah uang jajan. Apakah kalian mau coba juga? Atau, kamu punya tips lain agar bisa dapatkan uang lebih banyak dari Snack Video? Yuk, bahas di kolom komentar!

Tags: Snack Video
ShareSendShareShare
  • Sale! ASUS Vivobook A1405VA

    ASUS Vivobook A1405VA VIPS751 VIPS752 – Powerful Laptop

    12.799.000  Original price was: 12.799.000 .11.799.000 Current price is: 11.799.000 .
    BUY
  • Sale! ASUS Vivobook 14 M1405

    ASUS Vivobook 14 M1405YA-VIPS752 – Cool Silver

    10.499.000  Original price was: 10.499.000 .9.939.000 Current price is: 9.939.000 .
    BUY
  • Sale! ASUS Vivobook S14 Flip OLED TP3402VA-OLEDS554TM

    ASUS Vivobook S14 Flip OLED TP3402VA-OLEDS554TM

    14.299.000  Original price was: 14.299.000 .13.499.000 Current price is: 13.499.000 .
    BUY
Listiorini Ajeng Purvashti

Listiorini Ajeng Purvashti

Listiorini Ajeng Purvashti adalah penulis dan editor berpengalaman yang telah memulai karir menulisnya sejak 2017. Dengan latar belakang yang kaya, ia telah berkontribusi pada berbagai website seperti Urbandigital, Showpoiler, Carisinyal, Diajartekno, ReviewBukalapak, OSCAS ID, Digitalic ID dan banyak lagi, serta pernah menjabat sebagai chief editor untuk Showpoiler, Keluyuran, dan Kamini. Listiorini juga mengelola blog pribadi yang berfokus pada Korean Culture, www.hobihepi.com, serta blog tekno yang bertema game, www.playeatsleep.fun. Sebagai pecinta buku yang serius, ia mengasah skill menulisnya melalui kegiatan membaca lintas genre dan aktif sebagai Bookstagram dan Booktokers dengan username @listioriniap.

Artikel Terkait

perbedaan affiliate shopee dan tiktok
Tips

7 Perbedaan Affiliate Shopee dan TikTok, Mana yang Paling Banyak Uangnya?

23/06/2025
aplikasi ai membuat lagu gratis
Tips

5 Aplikasi AI Membuat Lagu Gratis: Anti Bayar, Hasil Bisa Diadu

22/06/2025
cara download sound tiktok
Tips

7 Cara Download Sound TikTok Gratis Tanpa Aplikasi, Inspirasi Konten Kreator

21/06/2025
Next Post
Perbedaan Snack Video dan TikTok

8 Perbedaan Snack Video dan TikTok, Dua Aplikasi Penghasil Uang

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Artikel Populer

Cara Menulis Prompt Video AI 3.png

5 Cara Menulis Prompt Video AI untuk Hasil Video yang Natural

28/05/2025
6 Perbedaan CapCut PC dan Android, Lebih Bagus yang Mana?

6 Perbedaan CapCut PC dan Android, Lebih Bagus yang Mana?

21/07/2024
Perbedaan Gemini AI dan ChatGPT

8 Perbedaan Gemini AI dan ChatGPT, Mana yang Lebih Bagus?

07/07/2024
Rekomendasi Aplikasi Online untuk Menulis Not Balok

Rekomendasi Aplikasi Online untuk Menulis Not Balok

10/06/2022
50 Prompt Bing Image Creator untuk Instagram, Bikin Feed Lebih Estetik!

50 Prompt Bing Image Creator untuk Instagram, Bikin Feed Lebih Estetik!

07/07/2024
Cara Cek yang Stalking Twitter

8 Cara Cek yang Stalking Twitter atau X Kita, Ada Fans Rahasia Nih!

09/12/2024
No Result
View All Result

© 2024 Zencreator - Unlock Your Creativity.

No Result
View All Result
  • Contents
  • News
  • Event
  • Promotion
  • Review
  • Tips
  • Video
    • TVC

© 2024 Zencreator - Unlock Your Creativity.

Are you sure want to unlock this post?
Unlock left : 0
Are you sure want to cancel subscription?