Cara promosi di Google ini sebenarnya sudah cukup familiar untuk kebanyakan orang. Apabila kamu mengenal yang namanya Google Ads, nah dengan itulah kamu bisa cara promosi di Google. Namun, selain mengandalkan Google Ads, cara promosi di Google juga bisa dilakukan dengan menerapkan SEO pada website atau apapun yang ingin kamu promosikan. Untuk penjelasan lengkap tentang SEO, bisa baca artikel: Cara Optimalisasi SEO Website Dengan Mudah.
Daftar Isi:
ToggleKita tidak akan bahas SEO, karena cara promosi di Google yang saya maksudkan adalah menggunakan Google Ads alias kamu memasang iklan di Google dan biarkan Google yang menyebarkan iklan tersebut kepada website-website yang relevan dengan isi dari iklan kamu. Jika ingin penjelasan yang lebih detail, mari kita langsung saja ketahui cara promosi di Google.
Baca Artikel SelengkapnyaGoogle Ads: Solusi Efektif untuk Promosi di Google

Di antara berbagai platform yang tersedia, Google Ads menjadi salah satu solusi yang sangat efektif untuk cara promosi di Google karena ia bisa memaksimalkan visibilitas konten atau bisnis yang kamu kelola. Dengan pendekatan yang fleksibel dan fitur yang canggih, Google Ads bisa menjadi alat andalan untuk meningkatkan traffic, engagement, hingga konversi. Yuk, kita bahas secara lengkap!
Apa Itu Google Ads?
Sebelum kamu langsung praktikkan cara promosi di Google, kita pahami dulu apa itu Google Ads. Google Ads adalah platform periklanan online untuk menampilkan iklan di halaman hasil pencarian Google, YouTube, aplikasi, dan berbagai situs yang menjadi mitra Google. Dengan sistem berbasis pay-per-click (PPC), kamu hanya akan dikenakan biaya ketika seseorang mengklik iklanmu. Ini berarti kamu bisa mengontrol pengeluaran iklan secara lebih efisien.
Google Ads menawarkan berbagai format iklan, seperti teks, gambar, video, hingga iklan berbasis aplikasi. Kamu bisa menyesuaikan format iklan dengan tujuan spesifik, seperti meningkatkan jumlah pengunjung situs, mendorong unduhan aplikasi, atau mempromosikan produk tertentu.
Keunggulan Google Ads untuk Content Creator
Nah, dari pengertian dan definisi tadi maka kamu mungkin sudah bisa melihat apa saja keunggulan dari cara promosi di Google. Sebagai content creator, ada banyak manfaat yang bisa kamu dapatkan dengan menggunakan Google Ads, seperti:
- Jangkauan Luas dan Terukur: Google adalah mesin pencari terbesar di dunia. Dengan Google Ads, kamu bisa menjangkau jutaan pengguna aktif setiap harinya. Fitur analytics yang disediakan juga membantu kamu mengukur kinerja iklan secara detail, mulai dari jumlah klik hingga konversi.
- Targeting yang Tepat Sasaran: Kamu bisa menyaring audiens berdasarkan lokasi, bahasa, minat, atau bahkan kata kunci tertentu. Fitur ini sangat membantu untuk menjangkau audiens yang relevan dengan konten yang kamu buat.
- Kontrol Anggaran yang Fleksibel: Google Ads juga bisa membantu kamu menetapkan anggaran harian atau bulanan sesuai kemampuan. Kamu juga bisa menghentikan iklan kapan saja jika merasa hasilnya sudah sesuai dengan yang kamu inginkan.
- Mudah Digunakan: Google Ads memiliki antarmuka yang ramah pengguna sehingga kamu bisa mengatur kampanye iklan dengan mudah, bahkan jika kamu baru pertama kali mencobanya.
Cara Promosi di Google pakai Google Ads

Nah, inilah saatnya yang tepat untuk coba cara promosi di Google pakai Google Ads. Untuk yang belum pernah mencoba cara promosi di Google, berikut kamu bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini:
- Buat akun di Google Ads. Jangan lupa untuk hubungkan dengan situs web atau platform yang ingin kamu promosikan.
- Kemudian, kamu bisa riset kata kunci atau keyword dengan gunakan alat seperti Google Keyword Planner untuk menemukan kata kunci yang relevan dan memiliki volume pencarian tinggi. Disarankan untuk fokus pada kata kunci dengan tingkat persaingan menengah agar lebih mudah mendapatkan hasil.
- Setelah itu, kamu bisa pilih tujuan kampanye, seperti meningkatkan kunjungan situs atau promosi video.
- Sekarang, kamu bisa tentukan format iklan yang sesuai, seperti search ads, display ads, atau video ads.
- Lalu, kamu bisa masukkan judul yang jelas dan deskriptif. Bisa juga untuk tambahkan call-to-action (CTA) yang mendorong audiens untuk klik, seperti “Kunjungi sekarang” atau “Pelajari lebih lanjut”.
- Setelah itu, kamu bisa tentukan anggaran harian atau bulanan. Sebaiknya, mulailah dengan anggaran kecil, lalu tingkatkan secara bertahap berdasarkan hasil iklan sebelumnya.
- Terakhir, kamu bisa gunakan data dari Google Ads untuk menganalisis performa iklan. Lakukan penyesuaian pada kata kunci, bid, atau konten iklan jika diperlukan.
Tips Mengoptimalkan Google Ads untuk Cara Promosi di Google

Namun, mengetahui cara promosi di Google saja tidak cukup karena apabila kamu asal-asalan memasang iklan di Google Ads, bisa saja iklan tersebut tidak efektif. Ujungnya, iklan yang kamu terapkan justru tidak terlihat oleh audiens yang kamu inginkan. Untuk itu, jika kamu ingin cara promosi di Google lebih efektif dan maksimal, coba terapkan beberapa tips berikut ini:
Pahami Dasar Google Ads
Ini adalah langkah yang penting, kamu harus paham dulu apa itu Google Ads dan bagaimana cara kerjanya. Sudah dijelaskan sebelumnya bahwa Google Ads adalah sistem periklanan berbasis pay-per-click (PPC), di mana kamu hanya membayar ketika seseorang mengklik iklanmu. Dengan sistem ini, kamu bisa mempromosikan konten atau produk secara efisien dan terukur. Apa saja keuntungan utama dari Google Ads?
- Jangkauan luas dengan miliaran pengguna Google setiap hari.
- Targeting spesifik berdasarkan lokasi, usia, minat, atau perangkat.
- Kontrol anggaran yang fleksibel.
Mulai dengan Riset Kata Kunci
Jangan remehkan kata kunci atau keyword karena kata kunci adalah inti dari kampanye Google Ads. Riset kata kunci yang baik akan memastikan iklanmu muncul di depan audiens yang tepat. Tapi, bagaimana caranya menemukan kata kunci yang tepat?
- Gunakan alat seperti Google Keyword Planner untuk mencari kata kunci yang relevan.
- Fokus pada long-tail keywords seperti “cara meningkatkan trafik blog dengan Google Ads” untuk mendapatkan audiens spesifik.
- Hindari kata kunci yang terlalu luas atau memiliki persaingan tinggi di awal.
Buat Kampanye yang Terstruktur
Tips lainnya adalah, pastikan kamu sudah merencanakan campaign atau kampanye yang terstruktur. Agar kampanyemu terorganisir dan mudah dikelola, bagi kampanye berdasarkan tujuan dan jenis iklan. Misalnya:
- Kampanye Search Ads untuk mempromosikan artikel blog.
- Kampanye Video Ads untuk meningkatkan tayangan video YouTube.
Untuk setiap kampanye:
- Kelompokkan kata kunci serupa dalam satu grup iklan.
- Pastikan anggaran sesuai dengan skala kampanye.
Tulis Konten Iklan yang Menarik
Setelah itu, barulah kamu mulai memikirkan bagaimana cara menulis iklan yang menarik. Di sini skill copywriting kamu diadu. Tapi, setidaknya ada tiga hal yang perlu kamu pahami dalam membuat konten iklan yang menarik, yaitu:
- Gunakan judul yang jelas dan menggugah rasa penasaran. Contoh: “Belajar Digital Marketing dalam 7 Hari, Gratis!”
- Tambahkan call-to-action (CTA) yang kuat seperti “Daftar Sekarang” atau “Pelajari Lebih Lanjut.”
- Hindari kalimat yang terlalu panjang atau bertele-tele.
Manfaatkan Ekstensi Iklan
Ekstensi iklan membantu memberikan informasi tambahan tanpa mengurangi ruang utama iklan. Contoh:
- Sitelink Extension: Tambahkan link ke halaman spesifik, seperti “Tentang Kami” atau “Artikel Populer.”
- Call Extension: Sertakan nomor telepon agar audiens bisa menghubungi langsung.
- Location Extension: Menampilkan lokasi fisik jika relevan.
Nah, kira-kira seperti itulah cara promosi di Google. Jadi, selain mengandalkan SEO, mungkin bisa lirik penggunaan Google Ads. Apakah kamu sudah pernah mencobanya? Coba bagikan pendapat kalian di kolom komentar!
Discussion about this post